Batu Bara, Badar.co.id - Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) Ke-XVIII Tingkat Kabupaten Batu Bara Tahun 2025 M/1446 H telah dimulai pada hari Sabtu, 26 April 2025, sekitar pukul 10:00 WIB. Kegiatan ini bertempat di beberapa lokasi, termasuk Istana Niat Lima Laras, SDN 01 Mekar Laras, SMP N 2 Nibung Hangus, dan Mesjid Al Mukaram Guntung.
Polsek Labuhan Ruku telah melaksanakan pengamanan di lokasi kegiatan untuk memastikan situasi kondusif dan antisipasi kemacetan arus lalu lintas dan tindak pidana lainnya. Beberapa personel Polsek Labuhan Ruku yang terlibat dalam pengamanan antara lain Kanit Samapta Ipda ZF Purba, Kapolsusektor Tanjung Tiram Aiptu M Manurung, dan Ps. Kanit Propam Aipda Dani Efendi.
Kegiatan MTQ Ke-XVIII ini diikuti oleh peserta dari masing-masing kecamatan di Kabupaten Batu Bara. Pada hari pertama, kegiatan dimulai dengan perlombaan seni baca Al-Qur'an golongan tilawah dewasa yang diikuti oleh 10 peserta, terdiri dari 5 putra dan 5 putri.
Jadwal kegiatan MTQ Ke-XVIII pada hari Sabtu, 26 April 2025, meliputi perlombaan di beberapa lokasi, termasuk Istana Niat Lima Laras, SDN 01 Mekar Laras, SMP N 2 Nibung Hangus, Mesjid Al Mukaram Guntung, dan Balai Desa Lima Laras.
Hingga saat ini, situasi kegiatan MTQ Ke-XVIII masih berlangsung dalam keadaan aman dan kondusif. Kapolsek Labuhan Ruku, AKP Cecep Suhendra, mengharapkan kegiatan dapat berjalan lancar dan sukses.